| Pelatih Arsenal, Mikel Arteta memberikan instruksi saat laga melawan Crystal Palace di Emirates Stadium pada 26 oktober 2025 |
Gary Neville membuat pernyataan mengejutkan dengan mencoret Manchester City dari persaingan gelar Premier League musim ini. Legenda Manchester United itu menilai hanya Liverpool yang masih berpeluang menghentikan Arsenal, meski ia tetap yakin trofi akan mendarat di Emirates Stadium.
Pernyataan ini muncul setelah Arsenal kembali menunjukkan performa dominan. Kemenangan 2-0 atas Burnley memperpanjang rekor kemenangan mereka menjadi sembilan laga beruntun di semua ajang, sekaligus clean sheet ketujuh secara berturut-turut.
Gol dari Viktor Gyokeres dan Declan Rice di babak pertama cukup untuk mengamankan tiga poin. Dengan performa seperti ini, Arsenal kini menjadi kandidat terkuat untuk meraih gelar Premier League pertama mereka sejak 2004. Neville pun menyatakan keyakinannya bahwa Mikel Arteta akan membawa pulang trofi musim ini.
Neville Ragukan City, Soroti Liverpool
Neville secara terbuka menyatakan keraguannya terhadap kemampuan Manchester City untuk bangkit. Ia juga menyoroti Liverpool yang baru saja kembali menang setelah mengalami empat kekalahan beruntun. Menurutnya, Arsenal adalah tim paling solid dengan kedalaman skuad terbaik saat ini.
Pujian untuk Proyek Arteta
Neville menyebut musim ini sebagai puncak dari proyek jangka panjang Arteta. Ia menilai Arsenal sebagai tim paling stabil dan konsisten, hasil dari pembangunan skuad selama tiga hingga empat tahun terakhir.
“Saya sudah menjagokan Arsenal dalam tiga musim terakhir, tapi mereka selalu gagal. Musim lalu, Liverpool yang akhirnya juara. Tapi kali ini, saya rasa tidak ada alasan lagi,” ujar Neville di NBC Sports.
Skuad Paling Siap
Neville tak ragu menyebut Arsenal sebagai tim terbaik di liga saat ini. Ia menilai The Gunners memiliki komposisi pemain yang paling lengkap untuk menjadi juara. Menurutnya, tekanan yang datang kepada Arsenal adalah wajar karena kualitas mereka memang layak diperhitungkan.
“Ini memang baru November, tapi jika Anda bukan Arteta atau pemain Arsenal, Anda bisa dengan percaya diri mengatakan bahwa mereka seharusnya bisa menjuarai liga,” tegasnya.
Kedalaman Skuad Jadi Kunci
Neville menyoroti kekuatan Arsenal yang kini tidak bergantung pada satu atau dua pemain kunci. Ia membandingkan dengan Liverpool di masa lalu yang langsung goyah jika kehilangan pemain seperti Van Dijk atau Salah.
“Sekarang saya tidak bisa menunjuk satu pemain pun di Arsenal yang jika absen akan membuat mereka kehilangan peluang juara. Bahkan jika dua bek tengah cedera, mereka punya pelapis yang setara,” jelasnya.
City Tergeser, Liverpool Satu-satunya Ancaman
Secara mengejutkan, Neville mencoret Manchester City dari daftar pesaing. Meski mengakui kejeniusan Pep Guardiola, ia menilai performa City musim ini belum cukup untuk menyaingi Arsenal.
“City tidak bermain di level yang dibutuhkan untuk mengejar Arsenal. Liverpool adalah satu-satunya tim yang bisa menyaingi mereka, tapi mereka harus segera kembali ke performa terbaik,” pungkas Neville.
Simak juga : Eks Manajer Manchester United Masuk Radar Wolverhampton Sebagai Pelatih Baru